Salin Artikel

Bersihkan Lahan, Warga Gresik Temukan Struktur Bangunan Diduga Peninggalan Majapahit

Temuan itu berupa batu bata merah yang tertata rapi. Sepintas, bangunan itu menyerupai tempat pembakaran tembikar.

Bangunan itu diperkirakan memiliki ukuran sekitar 3x1 meter persegi.

"Awalnya, kami ingin membersihkan lahan ini untuk parkiran Wagos. Tapi justru ketemu bangunan itu, yang sepertinya adalah tempat pembakaran tembikar," ujar salah seorang warga Zainal Abidin, di Gresik, Rabu (21/9/2022).

Zainal menjelaskan, warga juga menemukan pecahan bekas tembikar di lokasi itu. Warga lalu melaporkan temuan itu kepada pengelola Wagos. 

Saat ini, pengelola Wagos menghentikan pekerjaan membuka lahan untuk tempat parkir destinasi wisata itu. 

"Tanahnya beda, warnanya terlihat agak kemerahan. Lalu kami bersihkan, kok ada tumpukan bata, kemudian kami laporkan (kepada pengelola Wagos). Kalau dari cerita, dulu di sini memang dikenal tempat produksi tembikar yang bagus," kata Zainal.

Sementara itu, pengelola Wagos memasang garis pembatas di sekitar lokasi penemuan untuk menjaga temuan tersebut. Pengelola telah berkoordinasi dengan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga Gresik serta Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Timur.

"Temuan ini menambah pengetahuan dan bukti sejarah, jika di area sekitar Wagos dahulunya adalah tempat bersejarah," ucap Ketua Pengelola Wagos, Misbakhud Dawam.

Dawam menambahkan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menetapkan sejumlah titik di Situs Gosari sebagai cagar budaya pada 2020. Di antaranya, sendang lanang, sendang bidadari, prasasti butulan, dan tungku tempat pembakaran tembikar.

"Untuk kepastian bentuk apa yang ditemukan ini, kami menunggu ekskavasi oleh tim ahli. Kami tunggu respon pemerintah, dalam hal ini BPCB dan Arkenas (pusat penelitian arkeologi nasional)," tutur Dawam.

Sebelumnya, sejarawan asal Desa Wadeng, Kecamatan Sidayu, Gresik Fatihudin menduga ada bekas tempat produksi tembikar para era Kerajaan Majapahit di sekitar Desa Gosari.

Dugaan itu muncul setelah tim arkeologi melakukan ekskavasi dan menemukan pecahan gerabah serta tembikar di lokasi itu pada 2005 hingga 2006.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/09/22/160628478/bersihkan-lahan-warga-gresik-temukan-struktur-bangunan-diduga-peninggalan

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke