Salin Artikel

Tahanan Bea Cukai Bojonegoro Kabur Usai Tes Kesehatan di Tuban, Bawa Mobil Petugas dengan Tangan Terborgol

TUBAN, KOMPAS.com - Seorang tahanan yang diduga tersangka Bea Cukai Bojonegoro kabur usai menjalani tes Swab Polymerase Chain Reaction (PCR) di RSUD dr R. Koesma, Tuban, Jawa Timur pada Sabtu (10/9/2022).

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal (Kasatreskrim) Polres Tuban AKP M. Ganantha membenarkan, adanya peristiwa tahanan Bea Cukai Bojonegoro yang kabur di Tuban, sekira pukul 13.40 WIB.

"Benar, tersangka dari Bea Cukai Bojonegoro kabur dari rumah sakit umum," kata Kasat Reskrim Polres Tuban, AKP M Gananta dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (10/9/2022).

Saat itu, petugas bea cukai membawa seorang tahanan datang ke RSUD dr R Koesma Tuban mengendarai dua mobil untuk memeriksa kesehatan tahanan.

Tahanan yang diduga menjadi tersangka Bea Cukai Bojonegoro tersebut rencananya hendak dititipkan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Tuban, Jawa Timur.

Usai menjalani pemeriksaan kesehatan termasuk tes Swab PCR, tahanan tersebut kembali masuk mobil petugas Bea Cukai dengan tangan terborgol.

"Saat petugas menanyakan surat hasil pemeriksaan kesehatan, tahanan justru membawa kabur mobil petugas dalam kondisi tangan terborgol," tuturnya.

Dengan keterbatasan gerak tangan dalam mengemudi mobil, tahanan kabur ke arah barat dan saat ini masih dalam pengejaran petugas.

"Sempat menabrak dua mobil milil dokter yang terparkir di area parkir rumah sakit," ungkapnya.

Ganantha menyampaikan, pihaknya saat ini masih mendalami terkait peristiwa kaburnya tersangka Bea Cukai Bojonegoro di wilayah Kabupaten Tuban.

"Pelaku masih belum tertangkap dan kejadiannya masih kami dalami," ujarnya.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/09/11/084731178/tahanan-bea-cukai-bojonegoro-kabur-usai-tes-kesehatan-di-tuban-bawa-mobil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke