Salin Artikel

Rumah di Malang Terbakar Diduga akibat Korsleting, Begini Kronologinya

Rumah tersebut milik Saminah (58), di Jalan Klampok Kasri, Gang 2 D, RT 8 RW 2, Kelurahan Gadingkasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Sebelum terbakar, anak Saminah bernama Resintia Kristina Sandi (25) sedang bermain ponsel di kamar yang berada di lantai dua.

Kemudian secara tiba-tiba, charger yang masih terpasang di stop kontak mengeluarkan percikan api akibat korsleting.

"Anak saya yang ngomong, kakaknya posisi lagi main ponsel, terus charger-nya masih nempel di stop kontak. Tiba-tiba, ada percikan api," kata Saminah di lokasi, Jumat.

Percikan api itu lalu membesar sehingga kebakaran tak terhindarkan menghanguskan isi bangunan di lantai dua.

"Saya waktu itu baru pulang dari pasar, jalan kaki menuju rumah, saya lihat ada asap tebal. Saya kira tetangga yang sedang bakar-bakar. Ternyata rumah saya," kata Saminah dengan wajah bersedih.

Tak ada korban jiwa dalam kebakaran itu. Namun, anak Saminah, Resintia menderita luka bakar ringan di lengan kanan dan sekitar pelipis mata.

Luka itu didapat Resintia setelah menolong ayahnya. Saat kebakaran terjadi, sang ayah, Wandi, sedang tidur.

"Posisi di rumah ada tiga orang, suami saya sedang tidur, anak saya itu juga di lantai dua, satunya di bawah sama temannya pas udah pulang, saya tahu ada kebakaran dari luar, saya suruh orang di dalam keluar," katanya.


Kepala UPT Pemadam Kebakaran Kota Malang Teguh Budi Wibowo mengatakan, diduga penyebab awal kebakaran karena korsleting.

Namun, pihaknya masih menunggu kepastian hal tersebut dari hasil analisa olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) tim kepolisian.

"Laporan awal masuk sekitar pukul 17.20 WIB. Kemudian enam mobil dan 20 personel kami terjunkan, untuk kendala akses masuk ke dalam lokasi, kemudian gangnya sempit, cukup padat, juga mempersulit kinerja kita," katanya.

Pemadaman rumah itu sedikit terkendala karena adanya tumpukan barang bekas berbahan plastik. 

Teguh menambahkan, terdapat dua bangunan yang terbakar. Salah satu rumah memiliki luas sekitar 4x6 meter. Sementara bangunan lainnya memiliki luas 2x3 meter.

"Enggak terlalu luas tetapi bahan yang terbakar cukup membuat sulit pemadaman, karena ada bahan plastik seperti tumpukan barang rongsokan yang cukup banyak," katanya.

Petugas membutuhkan waktu sekitar 90 menit untuk pemadaman api. Akibat kebakaran itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp 50 juta.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/06/03/222306578/rumah-di-malang-terbakar-diduga-akibat-korsleting-begini-kronologinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke