Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tiang Listrik di Pulau Kangean Sumenep Ambruk Imbas Hujan Angin, Listrik 3 Desa Padam

Kompas.com - 18/01/2024, 17:45 WIB
Ach Fawaidi,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

SUMENEP, KOMPAS.com - Sebanyak lima tiang listrik di Kepulauan Kangean, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, ambruk usai diterjang hujan deras disertai angin kencang, Kamis (18/1/2024).

Akibatnya, lalu lintas Arjasa Kangean menuju Kangayan lumpuh total dan listrik di tiga desa padam.

Baca juga: BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 18-19 Januari 2024

"Petugas sudah menghubungi pihak PLN Kangean guna mematikan jalur listrik agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diharapkan dan evakuasi tiang listrik di jalan raya," kata Kepala Sub-Bagian Hubungan Masyarakat Polres Sumenep AKP Widiarti, Kamis (19/1/2024).

Widiarti menjelaskan, lima tiang listrik yang ambruk tersebut di antaranya berada di Jalan Raya Arjasa-Kangayan, tepatnya di sepanjang jalan Desa Torjek Kecamatan Kangayan Pulau Kangean.

Baca juga: BMKG NTT Keluarkan Peringatan Dini, Waspada Angin Kencang dan Gelombang Tinggi 2-3 Meter di Laut Flores

Kendaraan yang melintas terpaksa diangkat ramai-ramai saat melintas di titik-titik tiang listrik roboh. Warga dan polisi tampak bahu-membahu membantu warga agar bisa melintas.

"Kita pelan-pelan melakukan evakuasi terhadap tiang listrik yang roboh serta melakukan pengaturan lalu lintas dan membantu pengguna jalan yang mau lewat pada saat evakuasi," kata dia.

Terpisah, Manager Unit Layanan Pelanggan PLN Kepulauan Kangean, Fendik Kristiawan mengaku pihaknya sudah memerintahkan tim dari PLN melakukan pemulihan terhadap tiang listrik yang tumbang itu.

Baca juga: Warga Tewas Ditembak Senapan Angin, Kapolda Papua Barat Diminta Turun Tangan

Dari lima tiang yang tumbang tersebut, satu tiang diketahui patah.

"Kita perlu satu tiang lagi, makanya kita sudah koordinasi dengan PLN UP3 Pamekasan untuk kebutuhan tersebut," kata dia.

Ia memastikan, proses perbaikan aliran listrik di Kepulauan akan disegerakan. Apalagi listrik di tiga desa padam imbas peristiwa tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com