Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nataru 2024, Rute Laut Jawa-Lombok Dialihkan ke Pelabuhan Jangkar Situbondo

Kompas.com - 12/12/2023, 13:20 WIB
Ridho Abdullah Akbar,
Farid Assifa

Tim Redaksi

SITUBONDO, KOMPAS.com - Dalam menyambut liburan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2024, pihak Pelabuhan Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, mengalihkan rute perjalanan laut dari Jawa menuju Lombok melalui Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Provinsi Jawa Timur.

Koordinator UPT Pelabuhan Pengumpan Regional Banyuwangi Wilayah Kerja Jangkar Situbondo, Tri Wahyono menyatakan, pengalihan rute laut dari Pulau Jawa ke Pulau Lombok akan diberlakukan pada Jumat (15/12/2023).

"Langkah ini antisipasi adanya lonjakan penumpang dari Pelabuhan Ketapang Banyuwangi yang menuju ke Pulau Bali, sehingga rute ke Lembar Lombok dialihkan ke Pelabuhan Jangkar," kata Tri Wahyono ketika dihubungi Kompas.com via telepon, Selasa (12/12/2023).

Baca juga: Sleman Targetkan 300.000 Kunjungan Wisatawan Saat Libur Nataru

Menurut Tri, kendaraan di bawah 42 ton bisa menaiki kapal penyeberangan Jangkar-Lembar, sementara di atas 42 ton tidak bisa naik karena dikhawatirkan kelebihan muatan.

"Kami sudah ada jembatan timbang, jadi kendaraan yang memiliki berat di atas 42 ton tidak bisa naik ke kapal, nanti juga ada 5 kapal besar yang siap untuk melakukan pelayaran," katanya.

Dalam edisi liburan Nataru, kendaraan golongan 5 dan 6 diberikan harga tiket yang lebih murah dibanding hari biasa. Sehingga untuk kendaraan mobil pribadi bisa mengakses jalur laut Jangkar-Lembar dengan harga lebih murah.

"Untuk golongan 5 dan 6 harganya lebih murah, terhitung Rp 100.000 lebih murah dibanding harga normal," katanya.

Tiket penumpang dewasa seharga Rp 123.000 dan bayi Rp 12.000. Sementara tiket kendaraan golongan 1 seharga 138.000, golongan 2 sepeda motor Rp 253.800, golongan 3 motor kopling Rp 481.000.

Baca juga: Jelang Nataru, Harga Cabai di Ungaran Tembus Rp 100.000 Per Kg

Golongan 4, kendaraan mobil keluarga Rp 1.449.800 dan mobil pikap Rp 1.418.000. Golongan 5 minibus penumpang Rp 2.627.300. Golongan 5B Rp 2.115.600 dan golongan 6 kendaraan angkutan bus 4.217.200.

Golongan 6B truk boks Rp 3.399.000, golongan 7 yakni truk Rp 5.582.700. Golongan 9 kendaraan tronton Rp 9.624.500.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Testis Hilang, Pria di Pasuruan Tegaskan Hanya Ada Persetujuan Operasi Laser Prostat

Kasus Testis Hilang, Pria di Pasuruan Tegaskan Hanya Ada Persetujuan Operasi Laser Prostat

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Menjelang Pilkada 2024, KPU Situbondo Pangkas Jumlah TPS 50 Persen

Menjelang Pilkada 2024, KPU Situbondo Pangkas Jumlah TPS 50 Persen

Surabaya
Sambut Program Makan Siang Gratis, 10.000 Hektar Lahan Kering Disulap Jadi Kawasan Terpadu Hortikultura

Sambut Program Makan Siang Gratis, 10.000 Hektar Lahan Kering Disulap Jadi Kawasan Terpadu Hortikultura

Surabaya
Dua Pejabat di DPRD Madiun Diperiksa terkait Kasus Korupsi Dana Aspirasi Rp 1,5 Miliar

Dua Pejabat di DPRD Madiun Diperiksa terkait Kasus Korupsi Dana Aspirasi Rp 1,5 Miliar

Surabaya
Pria di Pasuruan Protes Kehilangan 2 Testis Usai Operasi Prostat, RS Klaim Sesuai Prosedur

Pria di Pasuruan Protes Kehilangan 2 Testis Usai Operasi Prostat, RS Klaim Sesuai Prosedur

Surabaya
Satu Pasangan Jalur Independen Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Tak Lolos Verifikasi

Satu Pasangan Jalur Independen Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Tak Lolos Verifikasi

Surabaya
Kisah Wanita Kuli Panggul di Pasar Surabaya Bisa Berangkat Haji

Kisah Wanita Kuli Panggul di Pasar Surabaya Bisa Berangkat Haji

Surabaya
Wali Kota Eri Cahyadi Kembali Tegaskan Larangan Sekolah di Surabaya Study Tour ke Luar Daerah

Wali Kota Eri Cahyadi Kembali Tegaskan Larangan Sekolah di Surabaya Study Tour ke Luar Daerah

Surabaya
Sepeda Motor di Banyuwangi Terbakar setelah 'Ngangsu' BBM

Sepeda Motor di Banyuwangi Terbakar setelah "Ngangsu" BBM

Surabaya
Pemprov Jatim soal Pengosongan Rusunawa Gunungsari Surabaya: Penghuni Tak Mau Bayar Sewa

Pemprov Jatim soal Pengosongan Rusunawa Gunungsari Surabaya: Penghuni Tak Mau Bayar Sewa

Surabaya
Diusir dari Rusunawa Gunungsari Surabaya, Warga Terancam Tak Punya Tempat Tinggal

Diusir dari Rusunawa Gunungsari Surabaya, Warga Terancam Tak Punya Tempat Tinggal

Surabaya
Rumah Warga Trenggalek Ditaburi Kotoran Kambing, Bhabinkamtibmas Turun Tangan

Rumah Warga Trenggalek Ditaburi Kotoran Kambing, Bhabinkamtibmas Turun Tangan

Surabaya
Pantai Ngalur di Tulungagung: Daya Tarik, Lokasi, dan Rute

Pantai Ngalur di Tulungagung: Daya Tarik, Lokasi, dan Rute

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com