Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polres Bangkalan Ungkap Kronologi dan Pelaku Duel Pakai Celurit di Jalan Raya

Kompas.com - 09/11/2023, 19:37 WIB
Taufiqurrahman,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Polisi belum bisa mengungkap motif duel satu lawan dua orang menggunakan celurit di Desa Dumajah, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur pada Rabu (8/11/2023).

Pasalnya, korban Hanafi (49) asal Desa Prancak, Kecamatan Sepulu, Kabupaten Bangkalan, masih bingung karena mendadak dipepet lawannya saat berkendara. 

Kasatreskrim Polres Bangkalan, Ajun Komisaris Polisi Heru Cahyo menjelaskan, kejadian bermula saat korban berjalan berboncengan dengan temannya menggunakan motor.

Baca juga: Duel Pakai Celurit di Bangkalan Berhenti setelah Anggota Dewan Berteriak dari Seberang Jalan

Saat tiba di lokasi, korban dan temannya dipepet oleh dua pria berkendara motor. Tanpa basa-basi, kedua pria itu mengeluarkan celurit dan membacok korban. 

"Korban yang dipepet sempat turun dari motornya. Begitu pula kedua pelaku juga turun dari motornya kemudian keduanya membacok korban," terang Heru Cahyo, Kamis (9/11/2023). 

Setelah berhasil melukai korban, kedua pelaku kemudian melarikan diri bersama motornya.

Korban masih sempat memberikan perlawanan, tetapi karena sudah terluka di kepala dan kaki kanan dan banyak darah yang keluar, korban kemudian ambruk.

Warga yang melihat kejadian, termasuk salah satu anggota DPRD Bangkalan, ikut membantu korban untuk dibawa ke rumah sakit Syamrabu Bangkalan. 

Baca juga: 3 Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar di Bogor Ditangkap, Celurit Disita

"Korban sempat tidak sadarkan diri karena banyaknya darah yang keluar," imbuhnya.

Satreskrim masih mendalami motif dari peristiwa berdarah ini. Dari hasil penyelidikan, polisi sudah mengantongi dua nama yang diduga kuat terlibat dalam duel tersebut. 

"Sudah ada 2 nama yang kami kantongi di mana keduanya diduga kuat sebagai pelaku. Polisi masih mengejar keduanya untuk ditangkap," tandasnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Mochammad Abdul Aziz, Jemaah Haji Termuda di Jatim, Gantikan Ayah yang Meninggal

Cerita Mochammad Abdul Aziz, Jemaah Haji Termuda di Jatim, Gantikan Ayah yang Meninggal

Surabaya
Asyik Berduaan dengan Pacar, Pria di Kota Malang Disabet Golok Orang Tidak Dikenal

Asyik Berduaan dengan Pacar, Pria di Kota Malang Disabet Golok Orang Tidak Dikenal

Surabaya
Pasutri Bojonegoro Bisa Haji dari Penghasilan Parkir, Sisihkan Uang untuk Infak

Pasutri Bojonegoro Bisa Haji dari Penghasilan Parkir, Sisihkan Uang untuk Infak

Surabaya
Kronologi Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Barang Muatan Ludes

Kronologi Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Barang Muatan Ludes

Surabaya
Bom Ikan Meledak di Pasuruan Jatim, Satu Orang Tewas

Bom Ikan Meledak di Pasuruan Jatim, Satu Orang Tewas

Surabaya
Siswa SMAN 2 Kota Batu Raih Medali Emas Kejuaraan Internasional Sepeda Downhill di Malaysia

Siswa SMAN 2 Kota Batu Raih Medali Emas Kejuaraan Internasional Sepeda Downhill di Malaysia

Surabaya
Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Paket dalam Boks Hangus

Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Paket dalam Boks Hangus

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com