Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alun-alun Tugu Malang Akan Direvitalisasi, Pemkot Siapkan Rp 6,9 Miliar

Kompas.com - 14/03/2023, 07:55 WIB
Nugraha Perdana,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang akan merevitalisasi taman Alun-alun Tugu pada tahun ini.

Untuk revitalisasi, Pemkot menyiapkan anggaran Rp 6,9 miliar.

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 14 Maret 2023: Pagi Cerah dan Sore Hujan Ringan

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, Noer Rahman Wijaya mengatakan, beberapa rencana perbaikan akan dilakukan.

Di antaranya menitikberatkan pengerjaan normalisasi saluran air. Sebab, kerap muncul genangan Alun-alun Tugu saat turun hujan.

Kemudian, pengerjaan pelebaran pedestrian, mempercantik bangku taman, penambahan sarana penyandang disabilitas, hingga renovasi taman yang akan lebih tertata lagi.

Namun, dia belum belum bisa menyampaikan gambaran secara utuh untuk renovasi taman.

Baca juga: Warga Mengeluh Jalan Berlubang di Kota Malang, Pemkot Mengaku Rutin Lakukan Penambalan

"Kami tidak merubah bentuk Alun-alun Tugu-nya, hanya beberapa pendukung seperti pagar (di kolam teratai) kita akan perbaiki, landscape, pelebaran pedestrian, sarpras pendukung untuk penyandang disabilitas dan lainnya," kata Noer Rahman pada Senin (13/3/2023).

Untuk konsep perencanaan dari revitalisasi atau Detail Engineering Design (DED) Alun-alun Tugu sudah rampung dikerjakan.

Saat ini, pihaknya akan segera mengirim dokumen pengadaan ke Bagian Layanan Pengadaan (BLP) Pemkot Malang.

"Pelaksanaan masih menunggu mekanisme tender, jadi masih proses pengiriman ke BLP untuk dilakukan proses tender, Insya Allah enggak lama lagi," katanya.

Baca juga: Datang ke Kafe Pinggir Rel di Malang, Bisa Beli 2 Oleh-oleh Ini

Sebagai informasi, taman Alun-alun Tugu seringkali dikunjungi oleh masyarakat dan wisatawan untuk sekadar duduk-duduk santai menikmati suasana dan berswafoto.

Tempat itu juga dilengkapi dengan kolam teratai dan lampu-lampu hias yang tampak cantik ketika malam hari.

Lokasi Alun-alun Tugu berada di tengah kota, atau tepatnya di Jalan Tugu, Kelurahan Kiduldalem, Kecamatan Klojen. Letaknya juga dekat dengan Balai Kota Malang dan Stasiun Baru Kota Malang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

Surabaya
Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Surabaya
Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Surabaya
Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Surabaya
3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

Surabaya
PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

Surabaya
2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

Surabaya
Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Surabaya
Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Surabaya
Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com