Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Tahun Tak Bisa Cairkan PKH karena NIK Tertukar: Supriyanto: Saya Tidak Mau Apa-apa, Hanya Mau PKH Cair untuk Bantu Ibu

Kompas.com - 14/01/2023, 10:42 WIB
Sukoco,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

MAGETAN, KOMPAS.com – Supriyanto (28), warga Desa Sumber Sawit, Kecamatan Sidorejo, Kabupaten Magetan, Jawa Timur langsung menanyakan maksud kedatangan Kompas.com ketika menemui dia di kamarnya yang tertutup.

Supriyanto yang merupakan penyandang disabilitas berat pada kaki mengaku, ada banyak pihak yang datang ke rumah perihal Program Keluarga Harapan (PKH), tetapi nyatanya selama dua tahun terakhir PKH tak kunjung cair.

Dia juga meminta agar dirinya tidak lagi difoto.

“Saya hanya mau PKH saya cair, saya tidak mau apa apa,” ujarnya dengan nada emosi, Jumat (13/01/2023).

PKH adalah program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada keluarga yang ditetapkan sebagai penerima manfaat PKH.

Baca juga: Kisah Pilu Bocah 12 Tahun Diperkosa 4 Kakek di Banyumas, Orangtua Curiga Anaknya Tak Haid Ternyata Hamil 3 Bulan

Mendengar anaknya emosi, Marsini yang sehari-hari menganyam bilah bambu langsung menuju kamar Supriyanto dari ruang depan menggunakan dengkulnya. Marsi juga merupakan penyandang disabilitas fisik. Kakinya tak bisa berjalan.

Marsini meminta anaknya tenang dan menerangkan maksud kedatangan Kompas.com ke rumahnya.

“Saya tidak ingin viral di media sosial. Saya cuma ingin PKH saya, agar bisa membantu ibu,” imbuh Supriyanto.

Marsini dan anaknya tinggal di rumah sederhana berukuran 3x6 meter. Marsini masih bisa bergerak dengan lututnya, tetapi Supriyanti hanya bisa beraktivitas di dalam kamar karena kesulitan bergerak.

Kepada Kompas.com, Supriyanto mengatakan dirinya terdaftar sebagai penerima PKH sejak 2007. Dia berhak menerima bantuan Rp 200.000 setiap bulannya.

Namun sejak dua tahun terakhir, PKH itu tak pernah cair lagi. Padahal bagi Supriyanto dan ibunya, bantuan dari bantuan dari Kementrian Sosial itulah yang membantu penghidupan keluarga.

“Dari nganyam bambu dari pagi kadang sampai malam bisa dapat Rp 10.000. Ini yang bisa buat beli beras,” kata Marsi.

Kata pemerintah desa

Purwanto, pamong Dukuh Meri, Desa Sumber Sawit yang mendampingi Kompas.com saat berkunjung ke rumah Supriyanto mengatakan, tidak cairnya bantuan PKH Supriyanto sudah ditanyakan kepada pendamping desa.

Dari keterangan pendamping desa, meski PKH milik Supriyanto tidak bisa dicairkan, tetapi saldo di kartu PKH masih bisa dilihat bertambah.

“Dari keterangan pendamping, PKH milik Supriyanto tidak bisa dicairkan karena NIK-nya tertukar dengan NIK ibunya. Tapi saldo di kartu PKH itu bertambah kalau dicek,” katanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

Surabaya
Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Surabaya
RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

Surabaya
Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Surabaya
Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Surabaya
Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Surabaya
Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Surabaya
Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Surabaya
Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Surabaya
Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Surabaya
Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Surabaya
Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Surabaya
Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Surabaya
1.370 Warga Blitar Terjangkit DBD dalam 4 Bulan Terakhir, 7 Meninggal

1.370 Warga Blitar Terjangkit DBD dalam 4 Bulan Terakhir, 7 Meninggal

Surabaya
Wartawan Trans Media Dipiting hingga Ditantang Duel oleh Oknum Satpam saat Meliput Kebakaran di GM Plaza Lumajang

Wartawan Trans Media Dipiting hingga Ditantang Duel oleh Oknum Satpam saat Meliput Kebakaran di GM Plaza Lumajang

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com