Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lansia Tewas Usai Ditabrak Truk Tronton Saat Menyeberang di Jalur Pantura Lamongan

Kompas.com - 09/01/2023, 16:07 WIB
Hamzah Arfah,
Krisiandi

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Ratija (65), warga Desa Sukoanyar, Kecamatan Turi, Lamongan, Jawa Timur, meninggal dunia usai tertabrak truk jenis tronton di Jalur Pantura Lamongan, Jalan Raya Babat-Surabaya (Senin 9/1/2023).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Lamongan Iptu Anang Purwo mengatakan, korban tertabrak truk tronton bermuatan kertas dengan nomor polisi Z 9723 MG yang dikemudikan Wijianto (32).

"Kejadian sekitar pukul 06.15 WIB, pada saat truk tronton melintas di lokasi dari arah barat menuju ke timur (arah Babat menuju Surabaya)," ujar Anang saat dikonfirmasi, Senin.

Baca juga: Tembak Warga Sumba Barat hingga Tewas, Briptu ER Ditetapkan Tersangka

Anang menjelaskan, bersamaan ketika truk sedang melintas korban juga sedang menyeberang. Menurut keterangan polisi, Ratija ragu-ragu saat menyeberang dari arah utara.

Mengingat jarak yang sudah dekat, tabrakan tidak dapat dihindarkan dan membuat korban langsung meninggal di lokasi kejadian.

"Meninggal dunia di TKP (lokasi), bagian perut korban terlindas roda belakang kanan truk," ucap Anang.

Baca juga: Dua Bocah Kakak Beradik Tewas Tenggelam di Wahana Air di Pati, Ditemukan Penjaga Kolam

Anang menambahkan, kendaraan yang terlibat dalam insiden tersebut sudah diamankan oleh unit Gakkum Satlantas Polres Lamongan, termasuk pengemudi truk untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Sementara korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga, untuk selanjutnya dilaksanakan proses pemakaman.

"Imbauan dari Pak Kasat (Lantas Polres Lamongan), agar para pengguna jalan lebih hati-hati, karena sepanjang Jalan Gresik-Babat (Lamongan-Surabaya) banyak persimpangan dan media jalan," tutur Anang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

Surabaya
TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

Surabaya
DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

Surabaya
3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

Surabaya
Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Surabaya
Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Surabaya
Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Surabaya
3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

Surabaya
PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com