Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Rumah Warga di Tuban Rusak Berat Dihantam Ombak dan Banjir Rob

Kompas.com - 26/12/2022, 20:35 WIB
Hamim,
Reni Susanti

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Sebanyak 7 rumah di Desa Karangagung, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, rusak berat akibat dihantam ombak besar laut Jawa yang terjadi beberapa hari terakhir.

Kerusakan rumah warga yang berada di pesisir pantai utara laut Jawa di Kabupaten Tuban tersebut rata-rata di bagian atap dan tembok rumah.

Beruntung kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Namun kerugian warga ditaksir jutaan rupiah.

Baca juga: Hujan Deras dan Angin Kencang Picu Banjir hingga Rumah Rusak di Karawang

Kepala Desa Karangagung, Aji Agus Wiyoto mengatakan, kondisi cuaca buruk sejak beberapa hari terakhir ini memicu ombak besar dan gelombang pasang perairan laut Jawa di Tuban.

"Untuk ketinggian ombak diperkirakan mencapai 5 meter dan sudah beberapa hari terakhir menghantam rumah warga yang berada di pesisir pantai," kata Aji Agus Wiyoto, saat dihubungi Kompas.com, Senin (26/12/2022).

Menurutnya, banjir rob atau ombak besar yang menerjang desanya terjadi hampir setiap tahun dan kali ini kejadiannya lebih besar dari pada sebelumnya hingga mengakibatkan 7 rumah rusak berat.

Baca juga: Diduga Korsleting, Gardu Trafo Listrik di Mapolres Tuban Terbakar

Saat ini, Pemerintah Desa Karangagung juga sedang memperbaiki bangunan tembok penahan ombak yang rusak menggunakan alokasi anggaran bencana dari APBDesa.

"Kami berharap agar cuaca ekstrem seperti ini cepat berlalu dan masyarakat bisa kembali hidup normal seperti biasanya," harapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com