Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMKG Prediksi Musim Hujan Datang Lebih Awal, BPBD Kabupaten Malang Antisipasi Bencana

Kompas.com - 30/09/2022, 08:21 WIB
Imron Hakiki,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang mempersiapkan penetapan status siaga darurat bencana hidrometeorologi, seperti ancaman banjir dan tanah longsor.

Pasalnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Karangploso memprediksi musim hujan datang lebih awal, yakni pada Oktober 2022.

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 30 September 2022: Pagi Cerah Berawan dan Sore Hujan Ringan

"Saat ini kami sedang membuat Surat Keputusan (SK) penetapan status siaga darurat bencana hidrometeorologi pada 2022," ungkap Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono Irawan melalui sambungan telepon, Kamis (29/9/2022).

“Berdasarkan rilis BMKG, musim hujan tahun ini datangnya lebih awal. Biasanya November, tahun ini diprediksi Oktober sudah datang," terangnya.

Sementara penetapan status siaga darurat bencana hidrometeorologi tersebut akan dirilis pada Oktober 2022 oleh BPBD Kabupaten Malang.

"Dalam penetapan status siaga darurat bencana hidrometeorolgi nanti sekaligus juga akan ditentukan pos lapangan dan BPBD ditunjuk oleh bupati sebagai komandan daruratnya,” ujarnya.

Ada empat daerah yang direncakan sebagai titik pos lapangan. Di antaranya, Kecamatan Ngantang, Tirtoyudo, Tumpang, dan Gedangan.

Keempat daerah itu dinilai sebagai titik rawan bencana di Kabupaten Malang.

"Masing-masing pos lapangan ini akan menjangkau beberapa kecamatan lainnya dalam hal penanganan bencana," pungkasnya.

Prakirawan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Karangploso, Edythya Ferlani Wua membenarkan, musim hujan tahun ini di kawasan Jawa Timur diprediksi pada Oktober.

"Wilayah Jawa Timur yang memasuki musim hujan paling awal atau September dasarian I diperkirakan terjadi pada zona musim 17, meliputi bagian utara Trenggalek hingga Tulungagung, bagian timur Ponorogo, dan bagian barat Kediri," ungkapnya melalui pesan singkat, Kamis.

"Sedangkan paling akhir diperkirakan terjadi di zona musim 55, yakni bagian timur Situbondo pada November dasarian III," imbuhnya.

Puncak musim hujan diperkirakan terjadi pada Desember 2022 hingga Februari 2023.

"Sifat musim hujan 2022/2023 yang diperkirakan atas normal meliputi 63 zona musim alias 85.1 persen dari seluruh Zona Musim di Jawa Timur. Sementara hujan yang bersifat normal meliputi 11 zona musim dengan 14.9 persen," ujarnya.

Baca juga: Video Pasangan Mesum Beredar di Kota Malang, Satpol PP Lakukan Penertiban

Curah hujan selama Musim Hujan 2022/2023 diperkirakan berkisar antara 500-2500 milimeter.

"Jelang datangnya musim hujan ini, kami berharap masyarakat mewaspadai potensi cuaca ekstrem pada masa peralihan dan potensi bencana hidrometeorologi," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Turis Asal China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen Saat Foto, Korban Meninggal Dunia

Turis Asal China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen Saat Foto, Korban Meninggal Dunia

Surabaya
Gunung Semeru Kembali Meletus, Keluarkan Asap Setinggi 1.500 Meter

Gunung Semeru Kembali Meletus, Keluarkan Asap Setinggi 1.500 Meter

Surabaya
Cerita Warga yang Dusunnya Terisolasi akibat Banjir Lahar Semeru

Cerita Warga yang Dusunnya Terisolasi akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
Kronologi Siswi di Sukabumi Meninggal Saat Seleksi Paskibraka,Sempat Pingsan Usai Lari 12 Menit

Kronologi Siswi di Sukabumi Meninggal Saat Seleksi Paskibraka,Sempat Pingsan Usai Lari 12 Menit

Surabaya
Polisi Telah Periksa Terduga Pelaku Kekerasan pada Anak Isa Bajaj, Status Masih Saksi

Polisi Telah Periksa Terduga Pelaku Kekerasan pada Anak Isa Bajaj, Status Masih Saksi

Surabaya
Kronologi Suami Istri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru Sepulang Silaturahmi

Kronologi Suami Istri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru Sepulang Silaturahmi

Surabaya
Jasad Bapak dan Anak yang Tercebur di Sungai Kalimas Gresik Ditemukan

Jasad Bapak dan Anak yang Tercebur di Sungai Kalimas Gresik Ditemukan

Surabaya
PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

Surabaya
TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

Surabaya
DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

Surabaya
3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

Surabaya
Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com