Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbaikan Rampung, Khofifah Pastikan Jembatan Ngaglik 1 Lamongan Bisa Dilewati Kendaraan

Kompas.com - 18/04/2022, 05:29 WIB
Hamzah Arfah,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Proses perbaikan Jembatan Ngaglik 1 di Lamongan, Jawa Timur, rampung lebih cepat dari perkiraan awal.

Semula, perbaikan jembatan di Jalur Pantura Lamongan ini diprediksi baru akan tuntas pada H-10 Lebaran, namun kini perbaikan sudah rampung dan dinyatakan sudah siap dan laik dilintasi kendaraan.

Hal itu diungkapkan oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat meninjau rampungnya proses perbaikan jembatan itu, Minggu (17/4/2022) malam.

Baca juga: Besok, Jembatan Ngaglik 1 Lamongan Sudah Bisa Dilalui

Khofifah mengatakan, kelaikan itu merujuk pada hasil uji kekuatan dan kelayakan jembatan yang dilakukan oleh tim Balai Besar Pembangunan Jalan Nasional (BBPJN).

"Alhamdulillah, ternyata ini bisa lebih cepat lima hari dari yang diperkirakan. Sekarang (Jembatan Ngaglik 1) sudah siap untuk memberikan layanan percepatan logistik. Jadi mudah-mudahan apa yang diharapkan oleh masyarakat, menjelang Lebaran seluruh proses yang terkait dengan pemenuhan logistik bisa diakses lebih cepat," ujar Khofifah di sela agenda peninjauan, Minggu.

Baca juga: Jembatan Ngaglik 1 yang Ambles Dipasang Girder, Jalur Pantura Lamongan Ditutup Sementara

Khofifah menjelaskan, peran Jembatan Ngaglik 1 di Lamongan yang termasuk dalam Jalur Pantura cukup vital dalam menopang sarana transportasi. Sehingga, dirinya bersyukur proses perbaikan jembatan yang patah dan ambles pada Bulan Maret 2022 tersebut akhirnya dapat dirampungkan.

"Karena jembatan ini memang sangat vital. Ini banyak sekali logistik yang harus terpenuhi sebelum Lebaran. Dan, alhamdulillah percepatan perbaikannya bisa dilakukan oleh tim BBPJN," ucap Khofifah.

Sebelum dipastikan siap dan laik dilintasi oleh kendaraan, Jembatan Ngaglik 1 di Lamongan sudah lebih dulu dilakukan dua jenis pengujian oleh tim BBPJN, yakni uji statik serta dinamik. Dua pengujian dilakukan sebanyak tiga kali dengan empat unit truk tronton bermuatan 35 ton, sehingga total 140 ton.

Keberhasilan pengujian tersebut, membuat jembatan kemudian dinyatakan laik dan aman untuk bisa kembali dilewati kendaraan.

Dalam tinjauan kali ini, Khofifah didampingi oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana dan Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Lamongan MS Heru Widi.

Yuhronur mengatakan, arus lalu lintas di Lamongan akan kembali normal setelah Jembatan Ngaglik 1 itu bisa dilewati kendaraan.

"Seperti apa yang telah dikatakan oleh Ibu Gubernur, perbaikan dapat selesai lebih cepat. Dengan siap beroperasinya jembatan ini, maka arus lalu lintas di Lamongan juga bisa kembali normal," kata Yuhronur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mobil Pribadi Terjebak di Sabana Bromo, Begini Aturannya

Mobil Pribadi Terjebak di Sabana Bromo, Begini Aturannya

Surabaya
Makan Korban WNA, Spot Foto di Kawah Ijen Banyuwangi Akhirnya Ditutup

Makan Korban WNA, Spot Foto di Kawah Ijen Banyuwangi Akhirnya Ditutup

Surabaya
Respons Kuasa Hukum Korban Kekerasan atas Bantahan Anak Anggota DPRD Surabaya

Respons Kuasa Hukum Korban Kekerasan atas Bantahan Anak Anggota DPRD Surabaya

Surabaya
Sepekan PDI-P Buka Pendaftaran Pilkada Madiun, Belum Ada yang Ambil Formulir

Sepekan PDI-P Buka Pendaftaran Pilkada Madiun, Belum Ada yang Ambil Formulir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Ribuan Ulat Bulu “Serang” Permukiman di Ponorogo, Warga: Gatal-gatal meski Sudah Mandi

Ribuan Ulat Bulu “Serang” Permukiman di Ponorogo, Warga: Gatal-gatal meski Sudah Mandi

Surabaya
Isa Bajaj Minta Pemkab Pasang CCTV di Alun-alun Magetan Usai Insiden yang Menimpa Anaknya

Isa Bajaj Minta Pemkab Pasang CCTV di Alun-alun Magetan Usai Insiden yang Menimpa Anaknya

Surabaya
Gibran dan Bobby Disebut Akan Terima Satyalencana dari Presiden Jokowi di Surabaya

Gibran dan Bobby Disebut Akan Terima Satyalencana dari Presiden Jokowi di Surabaya

Surabaya
Bendahara PNPM di Magetan Dijebloskan ke Sel

Bendahara PNPM di Magetan Dijebloskan ke Sel

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Surabaya
Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Surabaya
5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

Surabaya
Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com