Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi Curanmor di Kantor Ekspedisi J&T Tuban Terekam CCTV

Kompas.com - 07/01/2022, 23:19 WIB
Hamim,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di kantor ekspedisi J&T di Jalan Wahidin Sudiro Husodo, Kelurahan Latsari, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Aksi nekat pria mencuri sepeda motor milik karyawan bagian kurir ekspedisi J&T Depo Tuban 1 tersebut terekam kamera CCTV yang terpasang di teras kantor.

Baca juga: Bermula Injak Tikar Pedagang, Pria di Tuban Benamkan Penjual Kopi ke Laut hingga Tewas

Kepala kantor ekspedisi J&T Depo Tuban 1, Andi Agus Pramudi mengatakan, peristiwa pencurian kendaraan bermotor milik Irfan Prasetya, salah seorang karyawanya itu terjadi kurang lebih pukul 22.10 WIB, Kamis (6/1/2021).

Pemilik motor Irfan Prasetya memang lupa mengambil kunci motornya, lantaran pada saat itu terdapat mobil ekpedisi yang sedang bongkar muatan.

"Saat mau pulang, melihat kendaraannya tidak ada, setelah dicek di CCTV kantor, ternyata sepeda motornya hilang dicuri orang," kata Andi Agus Pramudi, saat dikofirmasi Kompas.com, Jumat (7/1/2021).

Dalam rekaman CCTV itu terlihat pria memakai masker dan bercelana pendek warna hitam, berjaket jin warna biru dengan berjalan kaki mendekati sepeda motor yang terparkir berjajar.

Sembari melihat situasi sekitar yang sepi dan aman dari pengawasan orang, pencuri itu pun bergegas membawa kabur sepeda motor milik salah seorang kurir ekpedisi J&T Depo Tuban 1.

Baca juga: Dilaporkan Istri soal Dugaan KDRT, Anggota Polisi Ditahan Kejari Tuban

Amati sejak lama

Diperkirakan pelaku sudah mengamati sejak lama situasi dan kondisi di sekitar lokasi sebelum menjalankan aksinya mencuri sepeda motor di kantor ekspedisi J&T.

"Karena waktu kurir saya datang masih banyak customer yang ada di kantor, dan saat keadaan sepi baru pencuri itu mengambil motor," terangnya.

Ternyata, peristiwa pencurian kendaraan bermotor di kantor ekspedisi J&T Depo Tuban 1 ini tidak hanya terjadi kali ini saja, tetapi, pada kesempatan berbeda kendaraan pelanggan juga hilang dicuri orang.

Dia memperkirakan pelaku pencurian kendaraan bermotor di depan kantornya tersebut adalah orang yang sama dengan pelaku pencurian sebelumnya.

"Karena saya dapat kiriman video CCTV dari teman yang di kantor Gresik, setelah saya cocokan dengan hasil rekaman CCTV di sini ada persamaan ciri-cirinya," tandasnya.

Baca juga: Terbelit Cicilan Sepeda Motor, Petani di Tuban Nekat Curi Puluhan HP

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

Surabaya
Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Surabaya
RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

Surabaya
Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Surabaya
Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Surabaya
Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Surabaya
Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Surabaya
Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Surabaya
Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Surabaya
Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Surabaya
Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Surabaya
Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Surabaya
Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Surabaya
1.370 Warga Blitar Terjangkit DBD dalam 4 Bulan Terakhir, 7 Meninggal

1.370 Warga Blitar Terjangkit DBD dalam 4 Bulan Terakhir, 7 Meninggal

Surabaya
Wartawan Trans Media Dipiting hingga Ditantang Duel oleh Oknum Satpam saat Meliput Kebakaran di GM Plaza Lumajang

Wartawan Trans Media Dipiting hingga Ditantang Duel oleh Oknum Satpam saat Meliput Kebakaran di GM Plaza Lumajang

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com